PB Berkah Gadis Penjual Jambu Kristal yang Bertekad Menyembuhkan Penyakit Kakaknya (Rindra)

PB Berkah Gadis Penjual Jambu Kristal yang Bertekad Menyembuhkan Penyakit Kakaknya
(Rindra)

Tayang:7 Mar 2022

Jihan Lida..Carissa
Dara Randa..Najwa
Verji Riandi..Saiful
Annisa Hasyim..Yati
Vera Maureen..Bu Neneng, penagih hutang
Jedi Saputra..ayah Carissa/Najwa
Lodi Wiradinata..Rusli
....Akbar, pelanggan jambu kristal
Indah Febrizha... ibunda Akbar
Alex Jonson... dokter

Alkisah ada sepasang gadis yatim piatu, Carissa dgn Najwa, kakaknya yg buta tinggal berdua. Carissa memiliki kebun jambu kristal yg biasa hasil panennya itu dijual dgn berkeliling.

Ada paman dan bibinya Carissa dan Najwa yg serakah, dgn berbagai cara berusaha untuk mendapatkan sertifikat kebon milik alm ayah Carissa dan Najwa. Padahal kakek Carissa/Najwa sudah mewariskan kebun ke alm bapak mereka, Saiful sudah dikasih rumah tapi masih aja serakah. Najwa menyarankan lapor polisi agar paman dan bibi mereka tak menganggu Najwa dan Carissa lagi tapi Carissa malah membiarkan dan masih bisa menghadapi paman dan bibinya.

Saiful dan Yati ini terlilit hutang dgn rentenir bernama Bu Neneng dgn menjaminkan rumah mereka, utk menutupi hutang mereka maka mereka ingin merampas sertifikat kebun milik Carissa dan Najwa. Carissa berusaha mempertahankan sesuai amanat dari alm ayah mereka dahulu yg berpesan sebelum meninggal. Ayah mereka meninggal saat berada di kebun krn sakit dada mendadak.

Saiful dan Yati sampai memanfaatkan Rusli demi sertifikat kebun yaitu dgn mendekati Najwa yg kebetulan sedang di jalan, bahkan Najwa sampai diajak makan di kafe, dipuji-puji dan Rusli ingin kenal dekat dgn Najwa dan keluarganya. Tanpa disangka saat izin ke toilet ini sekalian cari sertifikat rumah tapi ketahuan oleh Carissa yg tiba-tiba pulang maka ga jadi ambil sertifikat kebun. Rusli tetap meminta bayaran meskipun gagal atau Saiful dan Yati akan dilaporkan ke polisi jg agar dipenjara bertiga, mereka pun terpaksa memberikan uang ke Rusli meski hanya 500rb.

Carissa memiliki impian untuk kuliah kedokteran utk mengobati penyakit kakaknya yg buta, sedikit demi sedikit uang dikumpulkan utk biaya kuliah Carissa. Saiful dan Yati berusaha dgn cara lain yaitu merusak kebun milik Carissa sehingga tak bisa berjualan kembali.

Carissa yg tak bisa berjualan ini berusaha melamar pekerjaan, tapi ada Yati lewat depan warung tempat Carissa melamar lalu fitnah Carissa agar tak diterima krn suka mencuri maka Carissa tak jadi diterima bekerja.

Ada seorang pria bernama Akbar yg mencari keberadaan Carissa yg biasa dagang jambu kristal tetapi tak berjualan krn kebunnya dirusak orang, Akbar mengajak Carissa ke rumahnya utk bantu olah rujak jambu kristal di dapur untuk jualan rujak keliling, Carissa berjualan rujak keliling bersama Akbar.

Ketika uang kuliah terkumpul banyak di celengan dan dirasa cukup, Saiful menyuruh preman utk merampas tas Carissa dan diambil uangnya agar tak bisa kuliah. Saiful datang ke rumah utk membujuk soal sertifikat, nanti hasilnya utk bisa kuliah tapi Carissa sampai kapanpun ga akan menyerahkan sertifikat itu.

Tiba lah malam hari ketika Carissa sedang tidur, Yati dan Saiful masuk ke kamar Carissa lalu ketahuan, Carissa tak bisa mempertahankan sertifikat itu. Ketika Saiful akan menjual kebun itu, Carissa tak bisa berbuat apa-apa lagi termasuk mengakui ini miliknya, Saiful berkelit ini milik bapaknya dan atas nama bapaknya meskipun sudah diwariskan ke bapak Carissa.

Akbar mendapatkan kabar baik utk Carissa agar mendapatkan beasiswa kuliah kedokteran, Carissa pun lolos beasiswa dan dapat kuliah kedokteran sesuai dgn cita-citanya.

Saiful langsung membeli mobil barunya, kebetulan rentenir Neneng datang bersama anak buahnya, Saiful langsung melunasi hutang tsb. Baru saja mobil dibeli, hutang dilunasi, tiba-tiba pinggang Saiful terasa sakit. Memang sakitnya ini sudah lama, Yati sudah menyarankan berobat tetapi tak mau. Saiful mengalami gagal ginjal, Yati bersedia mendonorkan ginjalnya,utk biaya operasi memakan biaya ratusan juta hingga Yati terpaksa menjual aset-aset kepada Neneng meski 1/2 harga drpd ke yg laen tak bisa dapat dana cepat. Saiful dan Yati kini tak memiliki apa-apa lagi.

4 tahun kemudian berlalu, Carissa sudah menjadi seorang sarjana dan jadi dokter, kakaknya pun bisa segera dioperasi lalu bisa melihat kembali. Carissa dapat membeli kebunnya kembali yg dulu dijual pamannya. Akbar melakukan selama ini krn sayang kepada Carissa. 

Beberapa waktu kemudian, Carissa dan Najwa membagikan sedekah di depan rumah mereka. Tak lama ada sepasang gembel yg berjalan, minta sedekah, yaitu adalah Saiful dan Yati, mereka menjadi begini lalu sadar dan minta maaf, ini lah karma yg mereka terima. Mereka baru tau jika Najwa ini dapat melihat kembali. Carissa padahal sudah cari pamannya tetapi ga ada di rumah biasa, ketika Saiful dan Yati ditawarkan tinggal bareng namun menolak krn malu atas perbuatan yg mereka lakukan dahulu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PB Kesabaran Gadis Tukang Sampah Yg Berbuah Bahagia (Toto Hoedi)

Pintu Berkah - Berkah Taubat Pelukis Kaligrafi Buntung yang Soleh

Kisah Nyata - Suamiku Terjerat Candu Judi Online